Kupang, Nusa Tenggara Timur
Halo sobat traveler, berjumpa lagi nih kita, Pada kesempatan kali ini, kita akan bersama sama menjelajah kedaerah timur indonesia. lebih tepatnya kita akan ke ibu kota provinsi Nusa Tenggara Timur, yup itu adalah Kupang. Yuk tanpa berlama lama lagi kita akan melihat wisata yang ada di Kupang, Nusa tenggara Timur.
1. Air Terjun Tanggedu
Wisata air terjun Tanggedu terletak di desa Tanggedu, Kecamatan Kanatang, kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur. Tempat tersebut berjarak 48 kilometer dari waingapu, ibu kota Sumba Timur. pengujung hanya perlu menempuh jarak 2,5 jam untuk sampai ke sana. Tempat wisata tersebut sangat cocok untuk berfoto dan mengabadikan momen bersama keluarga, pasangan, teman, dan lainnya karena memiliki suasana yang indah nan asri. Penggunjung hanya perlu membayar 5.000 rupiah saja untuk masuk ke sana.2. Pantai Oesapa
Di tempat wisata pantai ini sangat ramai dikunjungi oleh para turis dan wisatawan lokal sekalipun karena keindaahan alam nya yang begitu mempesona. Tak perlu kauatir jika kondisi perut kosong, karena di sini banyak jajanan kuliner lokal yang unik, serta disediakannya gazebo dan kursi. Sangat direkomendasikan untuk berwisata ke pantai tersebut di sore hari dan sambil menunggu senja.
3. Bukit Cinta
Bukit tersebut merupakan bukit yang berada di atas kumpulan goa - goa kecil peninggalan belanda yang konon katanya masih ada kaitannya dengan goa jepang yang berada di pantai Lasiana. WIsata yang satu ini menyajikan hamparan rumput yang luas dan hijau dengan beberapa pepohonan yang cantik menambah kesan estetik di Bukit Cinta ini. Sangat direkomendasikan untuk datang dan melihat hamparan tersebut di sore hari karena sudah tidak terlalu terik.
4. Pantai Namosain
Kalau biasanya hanya bisa nelihat padang savana di daerah perbukitan, kali ini kita akan melihat padang savana di dekat pantai. Pemandangan savana dan hamparan air laut dari Pantai Namosain merupakan perpaduan yang indah. Apalagi jika waktu senja tiba, suasana padang savana yang semakin syahdu dijamin akan membuatmu tidak ingin pulang.
5. Pantai Kolbano
Pantai Kolbano merupakan salah satu pantai yang sangat indah di Kupang. Pantai yang satu ini keunikannya sudah diakui oleh dunia internasional lho. Beberapa media internasional seperti National Geographic memberikan ulasan khusus tentang Pantai Kolbano dan keunikannya. Karena memang di pantai ini memiliki keunikan tersendiri yaitu tidak memiliki pasir pantai melankan batu kerikil yang unik. Untuk mencapai lokasi ini perlu membutuhkan waktu selama 3 - 4 jam menggunakan kendaraan pribadi dari pusat kota Kupang. Selain itu, air pantainya tidak berwarna biru jernih melainkan biru susu. Keindahan pantai ini dapat kamu nikmati secara gratis atau tidak dikenakan biaya apapun.
Komentar
Posting Komentar